Text
PERINGKAT SCORE GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN HUBUNGANNYA DENGAN RETURN SAHAM
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan rating score good corporate governance dari perusahaan terhadap return sahamnya yang salah satu faktornya menyebabkan perusahaan memiliki return yang besar untuk menarik lebih banyak investor dengan posisinya terhadap prinsip-prinsip dasar good governance perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode survei dan data dianalisis dengan analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian menemukan bahwa skor kategori peringkat good corporate governance dari perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2007-2011. Hasil pengujian menunjukkan bahwa GCG memiliki nilai R2 0,269 berarti menunjukkan bahwa 26,9% dari variasi yang terjadi dalam variabel return saham dijelaskan oleh angka score good corporate governance sedangkan 73,1% sisanya telah dijelaskan oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini . Secara parsial, variabel peringkat GCG pada nilai signifi kansi (α = 5%) , yang berarti variabel independent positif berpengaruh terhadap variabel dependen. Akhirnya, penelitian ini menemukan bahwa peringkat penerapan GCG di perusahaan memiliki dampak positif terhadap kepercayaan investor untuk berinvestasi yang secara otomatis akan meningkatkan return saham mereka.